Beberapa hari ini saya membaca buku enterprise integration yang diberikan oleh staf saya. Tadinya, buku ini diberikan staf saya untuk menjelaskan apa yang dimaksud dengan strategic business analysis (SBA). Ia ingin memperjelas argumentasi saya bahwa selama ini kita sering salah dalam melakukan analisis kebutuhan informasi. Kebanyakan kita dididik dengan pendekatan business process analysis (BPA). Padahal, untuk organisasi sektor publik, di mana proses bisnis biasanya sangat rentan terhadap perubahan politik, adalah salah hanya menggunakan pendekatan BPA. Pendekatan BPA juga diterapkan untuk mendukung efisiensi organisasi melalui TI, bukan untuk kepentingan stratejik. Di sektor publik, mengharapkan efisiensi dengan TI tampaknya hanya cerita siang bolong. Jarang terjadi TI dapat menciptakan efisiensi, apapun argumentasinya.
Buku yang diberikan staf saya menguraikan dalam salah satu babnya SBA. Namun, bukan itu yang menarik bagi saya di buku tersebut, tetapi teknologi EA. Salah satunya adalah portal. Dalam buku ini diuraikan beberapa organisasi yang telah berhasil meningkatkan kualitas bisnisnya melalui portal. Saya membayangkan banyak perusahaan TI yang berskala internasional sudah bisa menerapkan integrasi enterprise ini dengan baik. Ternyata tidak demikian.
Buktinya, saya beberapa minggu lalu melakukan aplikasi melalui IBM untuk kepentingan training tim saya ke Melbourne. Yach, memang saya bisa melakukan registrasi langsung secara online. Yang membuat saya jengkel, ternyata apa yang saya registrasi tidaklah terpantau oleh IBM Indonesia. Rupanya, untuk perusahaan sekelas IBM pun, integrasi enterprise, di mana sudah cross-country, tidak terlalu berhasil dilaksanakan.
Yang kemudian merepotkan adalah ketika kita meminta support dari IBM Indonesia, di mana support tersebut dibebankan pada bill yang akan diterbitkan oleh IBM Australia. Itu semua ternyata totally tidak bisa dilayani. Artinya, masing-masing mereka masih menjalankan bisnisnya secara tidak terintegrasi, berupa silo-silo.
Well, kalau perusahaan sekelas IBM saja tidak bisa melakukan integrasi enterprise, bagaimana mungkin untuk integrasi enterprise di sektor publik. Atau, integrasi enterprise hanyalah cita-cita?
Komentar